Halaman

blogads

Kamis, 14 Januari 2010

Trend Modifikasi 2010



Dunia modifikasi motor serupa dengan dunia fashion, yang kerap selalu mengikuti trend dari trendsetternya. Contoh Fenomena recycle trend seperti tahun 2009 kemarin tak bisa dibendung, dikala fashion sedang in retro style ke era-70 sampai 80'an, dunia modifikasi motor juga terlarut, seperti penerapan konsep japs retro dengan gaya motor aliran minimalis dan memamerkan performance bahkan trend kinclong Thailand sempat tergusur oleh aliran retro bike itu.

Tenggok pemasangan windshield di beberapa motor modifikasi,hingga aplikasi keranjang-keranjangan bak motor era 75'an, bahkan pemilihan warna-warna solid seperti telur asin,putih tulang,dan macam-macam. Itulah salah satu bukti kembalinya retro bike di era 2009.

Bagimana dengan 2010 ini,apakah trend masih tetap sama?, kalo menurut praktis penulis trend 2010 masih ada sentuhan Japs Style seperti motor-motor besutan jaman perang dunia II hal ini dipilih sebagai trend alternatif karena tak perlu menghabiskan dana yang berjimbun,mengingat kondisi ekonomi masih labil.

Tentang pewarnaan motor bakal lebih cenderung ke arah warna solid yang ceriah seperti pink,kuning,orange,merah,hijau,biru langit. Sementara aliran airbrush akan tetap bertahan gaya grafis plus realis. untuk grafis triball pada 2010... akan kembali hadir namun dengan guratan simpel dan tak serumit tahun 2008 lalu.

Adopsi aksesoris atau part after market di tahun 2010 akan lebih condong dengan pemakaian part untuk performance motor, seperti upgrade kualitas pengapian motor, trend bore-up kapasitas mesin,dan penggunaan part racing lainnya.

Tak lepas juga peran ATPM motor roda dua yang bakal rutin membuat motor keluaran terbarunya dalam versi customize, seperti yang telah dilakukan oleh AHM maupun YMKI.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Brother yang ingin sumbang komentar tentang modifikasi silakan tulis disini. Pendapat brother akan sangat saya hargai dan empat jempol untuk para builder!